Tangerang, kabarhits.com – Ratusan buruh yang tergabung dengan Serikat Pekerja Seluruh Indonesia menggelar aksi damai, di kantor Pusat Perintahan Kota Tangerang, Kamis (18/11/21).
Ditemui media, Presidium Aliansi Buruh Banten Bersatu (AB3) DEDI SUTRAJAD SH, MH, MM mengungkapkan “Aksi damai ini serentak dilakukan, Titik kumpul Aksi di lampu merah Tanah Tinggi, dengan menggunakan 4 mobil komando”.
“Massa aksi gabungan bersama-sama melakukan long march ke kantor Pusat Pemerintahan Kota Tangerang”.
“Aksi damai ini, dalam rangka memperjuangkan kesejahteraan, terkait upah minimum buruh” ungkapnya.
Dedi menambahkan “UMK tahun 2022 bakal ditetapkan pada 30 November mendatang, Pemerintah setempat baik kota dan kabupaten, dapat merekomendasikan UMK sesuai keinginan buruh ke Pemerintah Provinsi Banten”.
“Kenaikan upah untuk UMK sebesar 13,5 persen, sesuai dengan survei di pasar tradisional dengan mekanisme Undang-undang no 12/2003 (tentang ketenagakerjaan)”.
“Bilamana aspirasi tersebut tak diwujudkan maka, para buruh sepakat akan melakukan mogok kerja”.
“Mogok kerja rencananya akan dilakukan sepekan setelah SK penetapan UMK turun apabila tak sesuai”.
Harapannya, aspirasi dapat didengarkan apa yang menjadi tuntutan kita, dan diterima langsung Walikota Tangerang H. ARIEF R. WISMANSYAH.
comments (0)