Jakarta, kabarhits.com – Ketua Satgas Covid-19 IDI, Prof Zubairi Djoerban menyatakan kondisi kasus Covid-19 di Indonesia setelah libur Lebaran 2022 aman.
Diketahui, Lebaran tahun ini pemerintah sudah memperbolehkan masyarakat untuk mudik ke kampung halaman masing-masing.
Dikutip @satgascovid-19, Pasca Lebaran, tambahan kasus Corona kembali mengalami kenaikan dibandingkan pada Senin (09/05/22) kemarin, yakni 254 kasus.
Selasa (10/05/22) Pemerintah mengumumkan data penambahan kasus baru Covid-19 di Indonesia sebanyak 456 kasus.
Pasca Lebaran, tambahan kasus Corona kembali mengalami kenaikan dibandingkan pada Senin (9/5/2022) kemarin, yakni 254 kasus.
Kali ini, kasus baru bertambah sebanyak 202 orang dari hari Senin, kemarin, dan Total kasus infeksi Covid-19 di Indonesia sebanyak 6.049.141 kasus.
Sementara itu, kasus sembuh dari Covid-19 bertambah 659, jumlah kasus sembuh mencapai 5.886.870 orang, untuk kasus kematian harian tercatat bertambah 20 jiwa.
Sementara total kasus kematian akibat Covid-19 di Indonesia sebanyak 156.416 jiwa, untuk total kasus aktif di Indonesia sebanyak 5.855 orang.
comments (0)