Jakarta, kabarhits.com – Artis senoir sekaligus politisi, Marissa Haque meninggal dunia pada Rabu (2/10/2024). Kabar ini diketahui dari unggahan Instagram story milik sang anak, Isabella Fawzi dan Chikita Fawzi.

Dalam unggahan tersebut, Isabella Fawzi menuliskan, “Innalillahiwainnailaihirojiun telah berpulang ke Rahmatullah Ibunda kami tercinta @marissahaque”

“Mohon doanya untuk ibu saya teman-teman beliau orang baik,” tambahnya.

Sebelum meninggal dunia, pada Rabu dini hari, tepatnya pukul 02.00 di RS Premier Bintaro, Jakarta Selatan, Marissa Haque sempat dikabarkan tidak sadarkan diri di rumahnya.

Istri Ikang Fawzi mengembuskan napas terakhir di usia 61. Ia meninggalkan dua putri bernama Isabella Muliawati Fawzi dan Marsha Chikita Fawzi.

comments (0)

Your email address will not be published.

You may use these HTML tags and attributes: <a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <s> <strike> <strong>

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.